Di Bawah Bendera Revolusi Jilid

Deskripsi

Pengarang: Ir. Soekarno

Penerbit: Panitia Penerbit dipimpin H. Mualliff Nasution

Tahun Terbit: 1959

Kategori: Non-Fiksi

Di Bawah Bendera Revolusi merupakan kumpulan tulisan, surat-surat, pidato, buah pikiran, dan polemik Bung Karno yang terdiri dari Jilid I dan II. Buku ini bukan saja merupakan mahakarya dari Bung Karno, melainkan Api Revolusi dari Bung Karno itu sendiri. Selain dikenal sebagai Bapak Bangsa Indonesia dan juga perumus Pancasila. Presiden Sukarno juga merupakan seorang cendekiawan dan intelektual. Hal ini dapat kita lihat bila kita membaca tulisan-tulisannya Bung Karno dalam buku ini yang ditulis dengan tajam dan tentu dengan gaya berapi-api khas Bung Karno. yang membahas soal beragam topik dari kebangsaan, politik, filsafat, sejarah, agama, keislaman, dan lain-lain.

Ke Galeri NFT | Salin Link