Malam Kuala Lumpur

Deskripsi

Pengarang: Nasjah Djamin

Penerbit: Pembangunan

Tahun Terbit: 1968

Kategori: Fiksi

Malam Kuala Lumpur bercerita mengenai Operasi Dwikora atau Konfrontasi Indonesia – Malaysia. Tokoh utama novel ini, Budi atau Buddy, biasa dipanggil "Bud". Ia bersuku bangsa Jawa, mantan pejuang pada zaman Revolusi Indonesia (1945 – 1949), yang teguh pendiriannya dan memiliki rasa nasionalisme yang tinggi. Dalam novel Budi bertemu dengan berbagai tokoh utama seperti seorang wanita Melayu (Latifah), Nyonya Inggris (Pauline Adam), Nona Hongkong (Evelyn), dan wanita Jawa (Sri Rahayu). Tiap masing-masing tokoh ini adalah personifikasi dari setiap kubu yang berkonflik seperti Indonesia, Malaysia, dan Inggris. Dari sikap masing-masing tokoh utama, pembaca diajak untuk memahami bagaimana sentimen umum rakyat di masing-masing negara terhadap konflik ini. Juga sikap masing-masing negara yang tengah bertikai. Melihat hubungan diplomatik Indonesia – Malaysia kini sangat bersahabat. Tentunya sulit bagi generasi muda masing-masing negara untuk membayangkan bahwa kedua negara pernah memiliki hubungan tidak baik dan saling curiga di antara keduanya. Malam Kuala Lumpur merupakan buku yang baik yang ingin mengetahui kisah kelam di antara kedua negara tersebut.

Ke Galeri NFT | Salin Link