BINTANG BETAWI Batavia (Jakarta) - Edisi Jumat, 4 Maret 1904

Deskripsi

Surat Kiriman (Pembaca)

Masyarakat Muslim di kampung-kampung meminta agar pihak Kantor Pos Weltevreden di Batavia segera memeriksa profesionalisme petugas layanan posnya. Petugas pos dinilai melakukan diskriminasi kepada penerima surat orang Islam. Sudah terlalu sering dan lama surat-surat mereka datang terlambat hingga empat, bahkan lima hari dari cap stempel pengirimannya. Sedangkan surat-surat yang ditujukan untuk orang-orang Eropa selalu sampai tepat waktu. Jika hal ini masih terus berlanjut, masyarakat menuntut pihak Kantor Pos untuk segera mengganti petugas pos yang dinilai lalai.

Ke Galeri NFT | Salin Link